Desain garasi bawah tanah
Jaman sekarang punya mobil 1 terasa tidak cukup. Apalagi untuk keluarga yang mempunyai mobilitas tinggi. Mempunyai beberapa mobil sudah jadi hal yang umum bagi sebagian besar orang, terutama di kota-kota besar. Nah, daripada memperbesar garasi dengan mengambil lahan jalan umum, mending coba membangun garasi bawah tanah sebagai alternatif solusi ruang parkir. Berikut beberapa inspirasi desain rumah garasi bawah tanah unik yang bisa kamu terapkan pada rumahmu.
1. Desain garasi rumah bawah tanah dengan pintu tersembunyi
Sumber: The Sun
Daripada parkir di luar rumah, mending coba bikin garasi baru di dalam rumah yang lebih aman. Salah satu caranya, kamu bisa membangun pintu tersembunyi di bawah halamanmu. Lalu pintu ini mengarah ke lahan parkir yang letaknya di bawah tanah. Buatlah jalan yang agak miring sebagai akses masuk mobil ager memudahkan kendaraan keluar masuk garasi. Agar tampak lebih estetik, kamu bisa menyamarkan bagian atas dengan tanaman atau warna yang sesuai agar menyatu dengan sekitarnya.
2. Desain rumah garasi bawah tanah dengan area terbuka
Sumber: Homedit
Jika kamu membangun rumah dari nol, mintalah kepada arsitek rumahmu untuk menyediakan ruang bawah tanah. Berbeda dengan konsep di atas, garasi ini tidak perlu tersembunyi, cukup gali bagian pondasinya kira-kira 1,5-2 meter. Lalu buatlah jalan agak miring yang terhubung ke jalan utama. Dengan konsep terbuka ini, sirkulasi udara lebih lancar dan tidak pengap.
3. Desain rumah garasi bawah tanah sederhana
Sumber: Archdaily
Pada konsep ini, akses menuju rumah sengaja dibuat menurun dari jalan utama. Hal ini memang ditujukan agar penghuni bisa membangun garasi di bawah rumah. Karena berada di bawah, penggunaan lahan untuk garasi bisa kamu maksimalkan. Jangan lupa memberikan ventilasi cukup agar sirkulasi udara tetap lancar dan tidak lembap.
4. Memanfaatkan area di lahan miring sebagai garasi
Sumber: etsy.com
Rumahmu ada di lahan miring? Daripada hunian yang dikorbankan dengan lantai yang naik turun, lebih baik lahan yang miring dimanfaatkan sebagai garasi. Misalnya seperti desain garasi rumah apda gambar di atas.
5. Garasi di bawah rumah panggung
Sumber: pinhome.id
Untuk konsep yang satu ini, sebenarnya garasi bukan ada di bawah tanah, melainkan di bawah rumah. Rumah tipe ini dibangun dengan konsep rumah panggung, dengan pilar tinggi sebagai penyangga. Rumah tipe seperti ini aman dari banjir lho! Di bawah pilar-pilat tersebut bisa dimanfaatkan sebagai garasi.
Nah, itu dia beberapa desain rumah dengan garasi bawah tanah. Semoga bisa membantumu dalam mewujudkan hunian impianmu ya! Untuk hasil maksimal, jangan lupa selalu gunakan bahan bangunan berkualitas agar rumah awet dan tahan lama. Hunian nyaman, GNET solusinya!