Mempunyai kamar tidur yang sehat tentu menjadi kebutuhan untuk semua orang. Bagaimana tidak, dengan keadaan kamar tidur yang sehat tentu akan memberikan kenyamanan lebih baik saat Kamu beristirahat setelah menjalani aktivitas sehari-hari.
Supaya tubuh dapat bugar dan produktif, Kamu membutuhkan setidaknya waktu tidur 6 jam dalam sehari. Jika kamar tidur tidak nyaman tentu akan sulit untuk memenuhi waktu tidur tersebut.
Untuk itu, GNET Indonesia akan membantu Kamu untuk mengatasi masalah ini dengan membagikan ulasan tentang cara membuat kamar tidur yang sehat, melalui artikel berikut.
Cara Membuat Kamar Tidur yang Sehat
Ada beberapa cara yang perlu dilakukan untuk mewujudkan kamar tidur yang sehat pada hunian Kamu. Di antaranya, yaitu:
1.Rapikan Kasur Setelah Digunakan
Cara pertama yang bisa Kamu lakukan adalah dengan merapikan kasur setelah selesai digunakan untuk tidur. Kamu bisa menata bantal dan guling di tepi kasur agar tampak rapi dan nyaman saat digunakan kembali.
Jangan lupa untuk menebahkan kasur dengan menggunakan sapu lidi supaya debu-debu dan kotoran pada kasur dapat tersisih. Jika mempunyai vacuum cleaner, Kamu juga dapat memanfaatkannya untuk membersihkan kotoran dan tungau pada kasur dengan lebih maksimal.
2.Ganti Seprei dan Sarung Bantal
Seprei menjadi kain pelapis kasur yang bakal berkontak langsung dengan Kamu ketika tidur. Ketika Kamu jarang atau bahkan tidak pernah mengganti seprei dan sarung bantal, maka kotoran, debu dan bakteri penyebab penyakit bakal menumpuk pada kasur. Akibatnya, kamar tidur Kamu menjadi tidak sehat. Kualitas istirahat pun juga menurun.
Untuk itu Kamu bisa mengganti seprei dan sarung bantal setiap dua minggu sekali. Namun, jangka waktu tersebut dapat Kamu sesuaikan dengan intensitas penggunaan kasur. Jika Kamu menggunakan kasur, bisa saja Kamu menggantinya satu bulan sekali.
3.Buat Sirkulasi Udara yang Baik
Coba Kamu perhatikan kembali apakah kamar tidur Kamu sudah memiliki sirkulasi udara yang baik atau belum. Jika belum, tentu hal ini akan membuat udara di dalam ruang kamar menjadi pengap. Debu, kotoran dan udara kotor pada ruang kamar pun tidak dapat bertukar dengan udara bersih.
Untuk itu pastikan kamar tidur Kamu memiliki jendela atau ventilasi ruangan. Kamu dapat membuka jendela setiap pagi agar udara segar dapat masuk ke kamar tidur.
4.Jaga Suhu Udara Ruangan
Source: Pinterest
Suhu udara yang normal menjadi salah satu elemen vital untuk menjaga kamar tidur tetap sehat. Pastikan kamar tidur Kamu tidak terlalu panas atau lembab. Bila terlalu panas, tentu Kamu bakal kurang nyaman saat beristirahat. Sedangkan bila suhunya lembab, kamar tidur Kamu akan rentan akan ditumbuhi oleh jamur.
Hal ini bisa Kamu atasi dengan memasang AC di ruangan untuk mengatasi suhu panas. Sedangkan suhu yang lembab dapat diatasi dengan mengaplikasikan insulasi ruangan. Baik pada atap maupun dinding.
Kamu bisa gunakan GNET Rock Wool untuk insulasi dinding yang kedap suara, tahan air, tahan api dan mampu menjaga suhu udara tetap normal. Dapatkan produknya langsung di Official Store Tokopedia GNET Indonesia.
5.Hadirkan Tanaman Hias
Kehadiran tanaman hias dalam ruangan juga dapat membuat kamar tidur Kamu menjadi lebih sehat. Pasalnya, tanaman dapat menghasilkan oksigen dan menyerap karbon dioksida. Tidak perlu tanaman besar, cukup yang berukuran kecil saja sehingga dapat Kamu tempatkan dalam vas atau pot.
6.Kurangi Furniture dan Alat Elektronik
Keberadaan furniture dan alat elektronik dapat mengganggu kualitas tidur Kamu. Hal demikian bisa terjadi lantaran furniture dan alat elektronik dapat menyebabkan distraksi sehingga Kamu tidak dapat tidur dengan sesegera mungkin.
Contoh furniture dan alat elektronik yang dimaksud, di antaranya yaitu laptop, komputer, televisi, lemari dan laci. Jika semuanya ada di kamar tidur Kamu, tentu ruangan juga akan terasa lebih sempit.
7.Pencahayaan Redup
Tahukah Kamu pencahayaan redup juga menjadi salah satu cara membuat kamar tidur yang sehat? Ini karena pencahayaan yang terlalu terang dapat memberi beberapa efek negatif pada pola tidur. Lain halnya jika kamar tidur Kamu memiliki pencahayaan yang redup. Maka, Kamu cenderung lebih cepat merasa kantuk sehingga kualitas tidur pun akan semakin sehat.
Manfaat Punya Kamar Tidur yang Sehat
Dengan memiliki kamar tidur yang sehat ada beberapa manfaat yang akan Kamu dapat, yakni sebagai berikut:
1.Terhindar dari Penyakit
Kamar tidur yang sehat artinya bersih dari segala penyakit. Dengan begitu, Kamu tidak perlu khawatir akan adanya gangguan kesehatan yang disebabkan oleh bakteri, debu dan kotoran.
2.Memberi Kenyamanan Lebih Baik
Jika mempunyai kamar tidur yang sehat tentu rasa nyaman untuk beristirahat dan tidur sangat terasa bukan? Bayangkan bila ruang kamarmu berantakan dan kotor, pasti mood untuk beristirahat akan menghilang.
3.Pikiran Menjadi Lebih Rileks
Para psikolog mengungkapkan bahwa keadaan mental seseorang dapat digambarkan dari kamar tidur mereka. Ketika ruang tidur tampak berantakan, maka hal tersebut menandakan bahwa hati dan pikiran mereka sedang tidak tenang. Sebaliknya, bila kamar tidur tampak bersih dan rapi pasti Kamu bakal merasa lebih nyaman dan rileks.
Penutup
Demikian ulasan tentang cara membuat kamar tidur yang sehat. Semoga artikel ini dapat membantu Kamu untuk memperbaiki kualitas istirahat sehingga produktivitas dalam menjalani aktivitas sehari-hari pun meningkat.
Yuk, langsung aja follow Instagram GNET Indonesia untuk lebih banyak tips menarik tentang konstruksi dan hunian lainnya!