8 Inspirasi Kolam Ikan Minimalis, Buat Rumah Tampak Segar
Apakah Kamu memiliki hobi untuk memelihara ikan hias? Jika iya, sudah sepatutnya Kamu memiliki kolam ikan minimalis di halaman rumah. Selain untuk menyalurkan hobi, keberadaan kolam tersebut akan memberikan nuansa segar dan alamiah pada hunian.
Keberadaan kolam renang dengan lantunan suara gemericik air juga akan membawa rasa ketenangan ke lingkungan rumah. Temukan inspirasi kolam ikan minimalis melalui artikel di bawah ini.
Inspirasi Kolam Ikan Minimalis
Tidak perlu berlama-lama lagi, yuk langsung intip lebih dekat inspirasi kolam ikan minimalis sebagai berikut:
-
Kolam dengan Air Terjun Buatan
Inspirasi pertama ada kolam ikan minimalis dengan air terjun buatan. Kamu bisa menempatkan air terjun buatan pada sisi ruang kosong pada kolam. Hadirnya air terjun ini akan memberikan efek suara layaknya gemericik aliran air secara alami. Suasana damai pun kian terasa ketika Kamu duduk bersantai di dekat kolam.
Selain untuk menunjang estetika air terjun buatan di kolam juga akan membantu meningkatkan sirkulasi oksigen di dalam air. Pasalnya ada beberapa jenis ikan yang memerlukan sirkulasi udara di dalam air untuk bisa hidup dengan baik. Kualitas air pun dapat lebih terjaga sehingga ikan dapat tetap hidup sehat sepanjang waktu.
-
Kolam dengan Tumbuhan Alami
Berikutnya ada konsep kolam ikan minimalis dengan dekorasi tumbuhan alami. Ada beberapa jenis tumbuhan yang dapat Kamu tempatkan di area kolam ikan dan sekitarnya, yaitu teratai, palem, buluh, dan eceng gondok. Dengan mengaplikasikan tumbuhan alami, kolam ikan akan tampil lebih harmonis dan cantik layaknya habitat natural ikan pada aslinya.
Hadirnya tumbuhan alami juga akan memberikan keindahan visual serta menjaga keseimbangan ekosistem pada kolam. Tumbuhan alami tersebut juga akan berfungsi dalam membantu menyerap nutrien berlebih, meningkatkan kadar kualitas air dengan menyaring polutan, dan dapat menjadi tempat berlindung ikan-ikan.
-
Kolam dengan Jalan Setapak
Aplikasikan jalan setapak di bagian tengah kolam apabila Kamu Ingin merasa lebih dekat dengan ikan-ikan hias. Jalan setapak bisa menjadi akses untuk menghubungkan antara satu sisi kolam dan sisi lainnya. Namun, satu hal yang perlu Kamu perhatikan adalah permukaan dari jalan setapak. Jangan sampai jalan setapak tersebut memiliki permukaan yang licin.
Ada berbagai macam material yang bisa Kamu gunakan untuk diaplikasikan sebagai jalan setapak. Beberapa material tersebut di antaranya, yaitu batu alam, batu paving dan kayu. Untuk material kayu sebaiknya Kamu pastikan bahwa mempunyai kekuatan yang cukup baik untuk menahan beban manusia. Tidak hanya itu material kayu juga membutuhkan aspek perawatan lebih lanjut agar tidak mudah lapuk akibat suhu lembab di sekitar kolam.
-
Kolam dengan Sofa di Sisi
Kamu suka menghabiskan waktu di pinggir kolam sambil menikmati suasana tenang? Bila iya, Kamu bisa menempatkan sofa di sisi kolam. Pilihlah sofa dengan bahan material berdurabilitas tinggi supaya tahan terhadap cuaca. Contohnya seperti, paparan sinar matahari dan percikan air hujan.
Kamu bisa tempatkan sofa dengan jarak yang cukup dekat dengan kolam ikan. Dengan begitu, Kamu dapat lebih mudah dalam menikmati pemandangan ikan-ikan hias yang berenang dan suara air kolam yang menenangkan. Jangan lupa untuk memasang pencahayaan yang cukup agar Kamu tetap bisa bersantai di sofa dekat kolam pada malam hari.
-
Kolam dengan Kombinasi Kaca Tembus Pandang
Inspirasi selanjutnya ada kolam ikan minimalis dengan kombinasi kaca tembus pandang. Layaknya, seperti di akuarium Kamu dapat melihat ikan hias yang berenang dari sisi kolam. Tentunya inspirasi ini sangat estetik terlebih jika Kamu memiliki ikan hias dengan corak atau warna yang menarik.
Walau begitu Kamu harus memperhatikan betul pemilihan material kaca untuk kolam ikan tersebut. Jika tidak, dikhawatirkan kaca tidak mampu menahan tekanan air kolam dan mengakibatkan pecah dan kebocoran di kemudian hari. Jadi sebelum menggunakan konsep ini Kamu bisa berkonsultasi dahulu dengan ahlinya.
-
Kolam Indoor di Bawah Tangga
Bila sebelumnya Kamu telah disuguhkan oleh beberapa inspirasi kolam yang ada pada luar ruangan, kini ada referensi yang unik lainnya. Referensi tersebut adalah kolam ikan minimalis indoor atau dalam ruangan. Jika Kamu lihat pada contoh di atas, kolam ini ditempatkan di bawah tangga rumah. Tujuannya tentu untuk menambah estetika hunian.
Namun, lantaran berada di dalam rumah ada banyak hal yang perlu Kamu pertimbangkan sebelum membuatnya. Mulai dari tingkat kedalaman yang dangkal, dimensi ukuran jangan terlalu besar, dan kualitas material supaya air kolam tidak bocor dan rembes ke area rumah sehingga menyebabkan banjir.
Segi keamanannya juga jangan sampai Kamu lewatkan. Untuk itu, Kamu bisa memasang penerangan yang cukup di sekitar kolam dan memasang pagar pembatas. Hal ini guna mencegah hal-hal yang berbahaya dan tidak diinginkan terjadi. Contohnya, seperti anak-anak yang celaka akibat masuk ke dalam kolam.
-
Kolam dengan Paduan Dekorasi Artistik
Pernahkah Kamu terpikirkan untuk memadupadankan kolam ikan dengan dekorasi artistik? Paduan antar keduanya bisa jadi cara fantastis untuk memberikan nuansa kreatif dan estetika maksimal pada hunian, lho! Ada beberapa cara untuk mewujudkan inspirasi ini, jika Kamu lihat pada contoh di atas terdapat karya seni dinding dengan desain menyerupai wajah.
Jangan lupa untuk menambahkan pencahayaan kreatif yang mencukupi. Fungsinya untuk menyorot seluruh dekorasi artistik di sekitar kolam renang. Gunakan lampu LED yang bisa diatur untuk menciptakan efek cahaya dramatis sehingga tampilan kolam ikan Kamu tampak lebih cantik.
-
Kolam dengan Meja dan Kursi Bisa untuk Terima Tamu
Inspirasi terakhir pada pembahasan kali ini adalah kolam ikan minimalis dengan meja dan kursi. Keberadaan meja dan kursi ini bisa Kamu manfaatkan untuk menerima tamu yang datang berkunjung. Pilihlah meja dan kursi yang nyaman dan tahan akan cuaca. Alhasil furniture ini bisa digunakan secara awet dalam jangka waktu yang lama.
Lantaran fungsinya untuk menerima tamu, Kamu juga dapat menambahkan area barbeque. Di sini Kamu dapat membuat aneka hidangan yang dibakar untuk makan bersama. Cara ini akan memberikan nuansa yang semakin nyaman dan menyenangkan untuk menghabiskan waktu bersama tamu. Sekaligus praktis buat Kamu yang senang membuat acara sosial di rumah.
Kenapa Rumah Kamu Harus Memiliki Kolam Ikan Minimalis?
Ada beberapa manfaat yang bisa Kamu dapat dengan memiliki kolam ikan minimalis di area rumah, di antaranya sebagai berikut:
-
Meningkatkan Kualtas Udara
Kolam ikan yang dikelola dengan baik akan membantu dalam meningkatkan kualitas udara di sekitar rumah. Itu karena proses oksigenasi yang terjadi pada air akibat gerakan ikan dan aliran air akan memperbaiki sirkulasi udara tetap segar dan bersih. Alhasil rumah Kamu pun semakin nyaman untuk ditinggali.
-
Meningkatkan Nilai Properti
Manfaat berikutnya adalah meningkatkan nilai properti. Ketika mampu merawat kolam ikan dengan baik dan memberikan estetika yang maksimal, bukan tidak mungkin harga hunian Kamu meningkat. Kolam ikan dapat menjadi fitur tambahan yang menarik untuk calon pembeli properti yang potensial sehingga Kamu bisa mendapatkan harga lebih tinggi.
-
Mengisi Ruang Kosong
Ketersediaan ruang kosong di rumah bisa Kamu sulap menjadi kolam ikan minimalis. Beberapa area yang umumnya mempunyai ruang kosong, yaitu teras, halaman depan, halaman belakang, dan sisi-sisi rumah. Dengan keberadaan kolam, ruang kosong ini bisa Kamu manfaatkan dengan baik untuk meningkatkan estetika hunian.
Penutup
Demikian ulasan tentang inspirasi kolam ikan minimalis di rumah. Semoga artikel di atas bisa menjadi referensi yang baik dan mendatangkan manfaat untukmu. Yuk, temukan lebih banyak tips dan trik hunian lainnya dengan pantau terus website GNET Indonesia!