Kenapa menggunakan pembatas akrilik?
Melihat kondisi pandemi Covid-19 yang tak kunjung berakhir, maka social distancing atau pembatasan sosial terus dilakukan dengan cara menjaga jarak satu sama lain. Namun, di era ââ¬ÅNew Normalââ¬Â, kita pun dipaksa untuk hidup berdampingan dengan Covid-19 sambil menjalani aktivitas seperti biasa, termasuk bekerja di kantor. Selama bekerja di kantor, Anda perlu melindungi diri satu sama lain, yaitu dengan menyediakan partisi meja antar karyawan dengan pembatas akrilik. Apa aja sih fungsinya? Yuk simak di bawah ini!
Fungsi pembatas akrilik
Pembatas akrilik melindungi saat berinteraksi
Ketika bekerja, Anda tentunya perlu berkomunikasi dan berinteraksi dengan rekan kerja, atau mungkin dengan pelanggan. Oleh karena itu, pembatas akrilik dibutuhkan untuk melindungi Anda dan lawan bicara Anda saat berinteraksi. Sobat GNETion tau kan, kalau virus Corona itu dapat menular dari bersin, tetesan liur, atau kontak dekat dengan lawan bicara? Nah, pembatas akrilik ini berfungsi melindungi diri Anda dari terpapar virus Corona karena ada partisi meja akrilik yang melindungi satu sama lain.
Pembatas akrilik berfungsi sebagai pemisah meja
Sesuai dengan anjuran pemerintah untuk selalu menaja jarak minimal 1 meter, perusahaan pun harus mengatur jarak antar meja karyawan. Agar tidak memakan tempat, maka pembatas meja dengan bahan akrilik adalah solusi yang tepat.
Membatasi kontak fisik
Pembatas meja akrilik
Sumber: Pinterest
Penyebaran virus Corona bisa terjadi melalui kontak fisik. Dengan menggunakan pembatas akrilik, resiko penularan Covid-19 bisa dimimalisir. Partisi meja akrilik hadir untuk memberikan batasan dan agar tidak terjadi kontak fisik satu sama lain.
Pembatas meja akrilik memberikan kenyamanan dan privasi
Pembatas meja akrilik mampu memberikan rasa aman dan nyaman ketika kita Anda berinteraksi dengan orang lain saat di kantor. Dengan adanya batasan jarak, Anda akan lebih merasa aman dan terkesan lebih private karena Anda akan merasa punya bilik sendiri. Kita pun secara tidak langsung belajar untuk lebih disiplin menjaga jarak dengan tidak melakukan kontak fisik dengan orang lain.
Sekat meja akrilik
Sumber: timlo.net
Nah, itu tadi berbagai fungsi pembatas meja kerja akrilik. Selain di kantor, pembatas akrilik ini bisa digunakan di cafe atau restaurant lho! Jika Anda punya usaha café atau rumah makan, berikan rasa aman dan nyaman bagi pelanggan atau pengunjung Anda dengan pembatas meja akrilik.
Walaupun pembatas akrilik banyak tersedia di pasaran, namun pastikan Anda memakai bahan akrilik dengan kualitas terbaik dari GNET. Jika ada kebutuhan terhadap lembar akrilik, jangan ragu untuk menghubungi GNET ya. Rumah nyaman, GNET solusinya!