Rumah tanpa genteng dengan atap datar
Genteng merupakan salah satu jenis atap rumah yang paling banyak digunakan di Indonesia. Umumnya, genteng terbut dari material tanah liat karena cukup awet dan harganya yang cukup terjangkau. Namun, perlahan genteng tanah liat mulai ditinggalkan karena memiliki beberapa kelemahan dan tampilannya yang terkesan tradisional membuatnya kurang cocok diterapkan pada desain rumah modern kekinian. Rumah modern zaman sekarang banyak yang memilih untuk tidak menggunakan genteng pada atap rumahnya. Rumah tanpa genteng juga memungkinkan penghuninya untuk memanfaatkannya sebagai ruangan outdoor atau ruangan ekstra lainnya. Berikut desain rumah tanpa genteng yang bisa jadi inspirasimu. Yuk simak!
1. Rumah tanpa genteng menggunakan atap dak beton
Sumber: rumahlia.com
Dak beton artinya adalah pembatas lantai termasuk juga bagian atap yang terbuat dari beton. Atap dak beton saat ini banyak digunakan sebagai atap rumah karena bentuknya unik dan kekinian. Selain tampilannya yang sederhana dan modern, bahan beton dikenal sebagai salah satu material dengan tingkat ketahanan yang sangat baik.
2. Rumah tanpa genteng dengan lapisan material kayu
Sumber: courtina.id
Atap datar dari kayu juga bisa menjadi alternatif pengganti genteng. Kayu sendiri merupakan material alami yang sangat cocok digunakan pada hunian. Namun, agar lebih ramah lingkungan, kamu bisa menggantinya dengan GNET plank. Kamu bisa memanfaatkan GNET plank dengan dibentuk dan diletakkan secara mendatar sebagai atap minimalis pada hunianmu. Atap dengan tekstur kayu tersebut dapat menciptakan tampilan dan suasana alami pada rumah.
3. Rumah tanpa genteng dengan nuansa alam
Sumber: adcoroofing.com
Salah satu keuntungan memiliki rumah tanpa genteng adalah kamu bisa memanfaatkan atap rumah untuk menjadi tambahan ruangan. Kamu bisa memanfaatkan atap sebagai tempat bersantai dengan menambahkan beberapa tanaman hijau. Dengan begitu, rumah akan terasa lebih sejuk dan hijau.
4. Rumah tanpa genteng dengan gaya retro
Sumber: homify.co.id
Rumah tanpa genteng berikut adalah rumah atap datar yang merupakan kombinasi gaya retro dan modern minimalis dengan warna kalem seperti putih dan abu-abu.
5. Rumah tanpa genteng dengan bentuk kubus modern
Sumber: homify.co.id
Tampilan depan rumah tidak mesti terbuka. Seperti desain rumah tanpa genteng di atas unik dan tampil beda. Dengan atap datar dan bentuk hunian kubus modern, rumah ini juga dilengkapi kaca-kaca transparan pada sisi-sisinya sebagai sumber pencahayaan alami.
Kelebihan rumah tanpa genteng dengan atap datar
- Membuat rumah terlihat lebih modern, sehingga atap seperti ini cocok digunakan pada hunian dengan agya modern dan minimalis
- Atap rumah terlihat lebih modern, sehingga atap seperti ini cocok digunakan pada hunian dengan gaya modern dan minimalis
- Konstruksi atap lebih mudah karena bentuknya yang datar dan sederhana. Sehingga proses pengerjaan konstruksi atap jadi lebih mudah.
- Material yang diperlukan lebih sedikit karena tidak membutuhkan genteng atau atap kayu. Sehingga biaya pembuatan atap pun menjadi jauh lebih murah.