Sebenernya ada banyak jenis material yang bisa digunakan sebagai atap kanopi. Biasanya, Sebagian besar orang memilih menggunakan atap yang berwarna bening. Tujuannya adalah sebagai pencahayaan alami agar rumah tetap sehat karena mendapat cahaya matahari. Jika warna bening menjadi pilihan kamu, sebenarnya bisa menggunakan atap berbahan kaca. Namun karena berat dan lebih mahal, sekarang ada lho alternatif baru, yaitu atap polycarbonate! Seperti apa atap polycarbonate? Yuk simak di bawah ini!
Apa itu atap polycarbonate?
Atap polycarbonate
Sumber: membrane.co.id
Atap polycarbonate adalah salah satu material berjenis thermoplastic polymer. Pemasangan atap polycarbonate ini pun mudah dan cepat Material polycarbonate ini sifatnya ringan tapi kuat dan kokoh banget. Selain itu, material polycarbonate ini tahan terhadap cuaca ekstrim, tahan lama, tidak mudah terbakar, dan mampu menahan sinar UV. Oleh karena itu, nggak heran kalau atap polycarbonate ini jadi favorit orang-orang untuk kanopi, gazebo, carport, atau bahkan jembatan penyebrangan.
Kelebihan atap polycarbonate
1. Atap polycarbonate sangat kuat dan kokoh
Atap polycarbonate
Sumber: Pinterest
Selain bisa menahan panas dari sinar UV, polycarbonate cukup baik dalam menahan beban. Atap polycarbonatememiliki sifat tahan benturan untuk menahan beban hingga puluhan kilogram. Karena kekuatannya ini, selain dipakai sebagai material atap kanopi, polycarbonate juga dipakai sebagai tameng polisi lho!
2. Atap polycarbonate memiliki kualitas kejernihan setara dengan kaca
Atap polycarbonate pengganti kaca
Sumber: devaul.net
Mengapa atap polycarbonate ini banyak dipilih sebagai atap kanopi? Karena kualitas kejernihannya nggak perlu diragukan lagi. Kejernihannya setara kaca! Jadi, buat kamu yang menginginkan cahaya matahari tetap bisa masuk rumah tapi tetap terasa adem, polycarbonate adalah pilihan yang tepat. Selain jernih, polycarbonate dapat menahan sinar UV.
3. Atap polycarbonate mudah dipasang dan dibersihkan
Atap polycarbonate mempunyai bobot yang jauh lebih ringan dibanding kaca, sehingga mempercepat proses pemasangan. Kalau lebih hemat waktu, lebih hemat biaya pembangunan rumah juga dong. Selain mudah dipasang, polycarbonate juga mudah dibentuk. Mau dipotong, mau dibentuk lengkungan, semua bisa diatur sesuai dengan keinginan kamu. Praktis kan?
Sama halnya dengan kaca, atap polycarbonate juga mudah dibersihkan. Kamu cukup menggunakan air sabun untuk membersihkan kotoran yang menempel pada polycarbonate. Tapi walaupun kuat, polycarbonate jangan diinjak langsung ya biar nggak cepet rusak!
4. Tahan segala cuaca
Polycarbonate adalah bahan kanopi dengan berbagai keunggulan. Polycarbonate sangat baik dalam menahan dan meredam sinar UV, sehingga cocok buat kamu yang menginginkan pencahayaan alami untuk ruang terbuka tanpa merasa panas ketika berada di bawahnya.
Kalau hujan deras gimana? Tenang, polycarbonate twinwall dari GNET bisa meredam suara kebisingan dan mencegah kebocoran. Sehingga kamu tetap bisa merasa nyaman ketika panas terik ataupun hujan badai.
Nah, itu tadi mengenai keunggulan polycarbonate sebagai atap kanopi, carport, atau gazebo rumah kamu. Pastikan saat memilih material atap polycarbonate, pilih yang berkualitas dan sudah dilengkapi dengan anti UV ya! Gunakan polycarbonate twinwall dari GNET untuk memastikan atap kanopi yang tahan lama, tahan cuaca, dan tahan benturan. Rumah nyaman, GNET solusinya!